Kata Share | Mas Sehat | Ston SEO Responsif Blogger Template

Pentingnya Pengetahuan Terkait Bahan Baku Makanan Jajanan


Bahan Baku Makanan, Saat ini kita dapat menemukan banyak referensi mengenai apa saja yang digolongkan sebagai jajanan sehat itu. Salah satu yang menjadi pertimbangan ialah bahan baku. Bahan baku dalam pembuatan makanan dapat berasal dari jenis nabati maupun hewani. Bahan baku pun dapat diperoleh dari dalam negeri maupun luar negeri.

Bagi seorang yang memiliki penyakit tertentu, tentu harus selektif dalam memilih makanan. Karena terdapat jenis bahan makanan tertentu yang menjadi pantangan bagi kesehatan tubuhnya. Misalnya penderita asam urat yang pantang mengonsumsi makanan dengan kandungan lemak seperti telur, kandungan protein tinggi seperti ikan laut, dan jenis seafood lainnya. Berbeda dengan orang sehat, segala jenis makanan tidaklah menjadi masalah. Namun, bukan berarti harus sembarang makanan dapat dikonsumsi.



Pentingnya Pengetahuan Terkait Bahan Baku Makanan
Sebagai Negara yang dikaruniai limpahan sumber daya, Indonesia memiliki kemampuan menghasilkan bahan makanan yang dibutuhkan masyarakatnya. Bahan baku makanan beragam jenisnya. Dari jenis tanaman pangan, seperti padi, jagung, umbi-umbian seperti singkong, talas, hortkultura seperti buah-buahan dan sayuran. Hasil laut seperti seperti ikan, udang, cumi-cumi, dan sebagainya. Kesemua bahan baku ini sesuai dengan kebutuhan asupan gizi tubuh manusia, yakni karbohidrat, protein, lemak, mineral, dan vitamin.

Bahan baku makanan tidak semua bermanfaat bagi tubuh. Tentunya diperlukan pengetahuan yang memadai untuk mengenali bahan makanan yang sesuai untuk tubuh atau tidak. Masyarakat kini semakin cerdas dalam memilih, namun terkadang tidak awas.

Makanan yang telah diolah harus dicermati dulu bahan bakunya. Pertama, tidak semua makanan dibolehkan dimakan sebagian masyarakat. Makanan berbahan baku daging babi bagi kaum Muslim tentu dilarang, sementara tidak bagi kaum Kristiani. Ke dua, kondisi kesehatan tiap orang berbeda. Oleh karena itu, asupan gizi dan jenis makanan yang dikonsumsi bagi satu orang dan lainnya berlainan. Bagi penderita asam urat misalnya, makanan mengandung protein tidak dianjurkan. Sementara bagi penderita diabetes protein amat dibutuhkan. 
Terima kasih telah membaca artikel tentang Pentingnya Pengetahuan Terkait Bahan Baku Makanan Jajanan di blog Kandungan Makanan jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.

Artikel terbaru :

Kata Share | Mas Sehat | Ston SEO Responsif Blogger Template